Cara Mengatasi Kecanduan Game Online
20.34
ahmad_ibrahim
,
2 Comments
Assalammuallaikum wr.wb .Mungkin ini adalah pengalaman hidup
saya untuk mengatasi kecanduan bermain Game Online, mungkin ini berguna untuk
para gamers yang ingin berhenti atau mengurangi intensitasnya dalam bermain
game dan kembali ke dunia nyata.
Awalnya saya hanya
mencoba coba, iseng sambil mengisi senggang. Akan tetapi ketika kita telah
memainkan suatu game,kita dituntun oleh rasa penasaran kita yang sangat besar
untuk menyelesaikan permainnan tersebut bahkan anda ingin menjadi orang yang
paling berkuasa didalam game tersebut, dan yang lebih parahnya lagi anda merasa
hidup anda di games lebih menyenangkan di bandingkan kehidupan nyata anda. nah..
pada tahap yang terakhir anda akan rela mengorbankan apa saja didunia nyata anda
demi dunia games anda seperti uang, waktu, dan kehidupan sosial anda sebagai
makhluk sosial.
Cara saya mengatasi kecanduan pada Game Online adalah:
1.
Niat dari dalam diri anda yang sangat besar
untuk berhenti .
2.
Berjanji pada diri sendiri untuk tidak memainkan
game online lagi. Kalau sudah terlanjur memainkan game dan anda sudah
menjiwainya, anda harus berjanji tidak akan memainkan game online yang lain
setelah game online yang anda mainkan ini membosankan / sudah ketinggalan
jaman.
3.
Cobalah untuk bersosialisai di dunia nyata. Kehidupan
didunia nyata lebih menyengkan dan lebih menantang gan..
4.
Lebih mendekatkan diri kepada TUHAN anda. dengan
dekat kepada TUHAN, anda akan merasa lebih nyaman dan lebih tau arti hidup
didunia anda sebenarnya untuk apa di dunia ini.
Cara cara diatas mungkin berguna untuk anda para gamers yang
ingin berhenti dari dunia game dan kembali kedunia nyata, kurang lebihnya mohon
maaf. Wassalammualaikum wr.wb.
Terimakasih gan ane sangat terbantu ,karena ane gamer sejak 4sd sampe sekarang kuliah mau ngilangin ini candu sebelum mulai masuk kelas kuliah baru ,dan minta do'a nya juga ya gan biar ane lepas dari game online ini :)
semoga makin banyak mencontoh kalian yang sudah bisa stop dari kecanduan game ya... amin